facebook twitter youtube linkedin googlemap googletranslate journal

Selasa, 26 Februari 2013

Persepsi masyarakat tentang perpustakaan dan pustakawan


Dalam menuju era globalisasi ini dan dengan Teknologi yang terus berkembang, peran perpustakaan sangat penting bagi masyarakat untuk mencari dan menambah informasi yang sedang dibutuhkan, dengan berkembangnya sebuah tegnologi informasi agar tidak disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Jadi menjadi seorang Pustakawan sebagai agen perubahan masyarakat harus jeli dalam mengamati dan memilih informasi yang dibutuhkan masyarakat.
Pustakawan merupakan salah satu unsur penting dalam penyelenggaraan perpustakaan dan pustakawan menjadi motor penggerak keberhasilan perkembangan perpustakaan di indonesia. Dengan layanan yang dimiliki perpustakaan itu sendiri untuk melayani masyarakat pengguna yang ingin mencari informasi yang dibutuhkan dengan menyaring informasi itu secara tepat kemudian diberikan kepada masyarakat pengguna yang membutuhkan informasi tersebut.  Namun terkadang masyarakat berfikir bahwa perpustakaan adalah tempat jenuh, membosankan dengan buku-buku yang usang dan tak terawat dan dengan masyarakat mempersepsikan profesi pustakawan dengan kaca mata tebal, galak , seram, tidak modis, kuno, tidak enak dipandang mata dengan kata lain hanyalah seorang penjaga buku. Dan terkadang masyarakat yang sangat awam terhadap perpustakaan dan profesi pustakawan mungkin banyak bertanya apa sih pustakawan? Kerjanya apa? Kerja dimana? ada juga yang bilang bahwa untuk menjadi seorang pustakawan tidak harus menempuh jenjang pendidikan yang tinggi, seperti sarjana dan pascasarjana, namun cukup dengan lulusan sekolah menengah saja dan dengan tambahan mengikuti kursus, pelatihan atau seminar, akan tetapi dengan  adanya persepsi masyarakat, sebagai seorang pustakawan harus menghilangkan pemikiran masyarakat tentang pustakawan yang seperti itu. Yang pertama apabila kita ditanya kepada seseorang atau teman dengan kuliah atau jurusan yang sedang kita jalani sekarang mungkin kita bisa bilang kita mengambil jurusan konsultan informasi, mungkin seseorang yang bertanya kita bingung konsultan informasi? Kalau sudah lulus bekerja dimna? Perkerjaannya apa? pertanyaan sepeti itu dengan jawaban konsultan informasi banyak sekali lapangan pekerjaannya misalnya di perpustakaan kota, perpustakaan daerah, perpustakaan sekolah, perpustakaan khusus, di media cetak, media elektronik, kantor-kantor pemerintah, Badan lembaga internasional, Lembaga swasta, Lembaga Swadaya Masyarakat. Pekerjaan yang di lakukan misalnya di bagian administrasi, biro periklanan, dll. Dengan menjawab seperti itu seorang yang bertanya kepada kita kagum dengan jurusan ilmu perpustakaan dan informasi dan tidak akan memandang sebelah mata tentang perpustakaan dan profesi pustakawan.


Template by:

Free Blog Templates